27 November 2010

Android, The Great New OS For Your Mobile Devices

0 comments
November, 27th 2010

Halo pembaca blog ini.. :)
Anda pasti pernah mendengar istilah Android sebelumnya.
Apakah Android itu??

Android adalah Sistem Operasi (OS) untuk telepon seluler, yang biasanya berbasis Linux. Oleh karena itu, Android ini bersifat "open source", sehingga pengguna Android juga bisa membuat aplikasi baru di dalamnya, sesuai dengan keinginan dan kebutuhan. Karena Android menyediakan platform terbuka di berbagai macam Mobile Devices. Pada awalnya, si mbah Google membeli Android Inc. Dalam perkembangannya, dibentuklah aliansi yang dinamakan Open Handset Alliance (OHA). Mereka terdiri dari 34 perusahaan peranti keras, peranti lunak, dan telekomunikasi. Misalnya: Google, HTC, Intel, Motorola, Qualcomm, T-Mobile, dan Nvidia.

Android dirilis pertama kali pada tanggal 5 November 2007. Android bersama OHA yang mengembangkannya, menyatakan dirinya sebagai pendukung pengembangan standar terbuka pada perangkat seluler. Oleh karena itu, Google pun merilis kode–kode untuk Android di bawah lisensi Apache.

Kelebihan android adalah:
Telepon seluler/gadget/mobile devices bisa menjadi seperti yang kita inginkan dan kita butuhkan.
Kecepatan prosesornya lebih tinggi dibandingkan rata-rata telepon seluler lainnya (dengan IMO hanya 400 MHz s/d 1GHz).
Telepon seluler dengan Android kebanyakan sudah memiliki layar sentuh, dilengkapi dengan keyboard, kamera 3.2 MP, dilengkapi GPS+Google Maps, dan beberapa sudah memakai layar AMOLED.
Sistem operasinya bisa diganti-ganti, tersedia lebih dari 40 ribu di berbagai situs, dengan situs resminya ada di Google Marketplace.
Pertama kali kita beli telepon seluler yang mempunyai OS Android, maka akan kita dapatkan aplikasi yang sangat standard. Namun setelah kita koneksikan ke internet (apalagi dengan kecepatan tinggi dan unlimited), akan tersedia banyak sekali aplikasi, game, dan lainnya yang bisa kita download, secara GRATIS! :)


sumber: Wikipedia, Forum Android Indonesia, dsb..

0 comments:

Posting Komentar